Absen dan Penilaian Harian 2 (PH2) Sosiologi Kelas 10 IPS

 


Assalamualaikum, salam sehat, jangan lupa untuk bahagia !

Sebelum melaksanakan ujian PH2, silahkan isi absensi dibawah ini sesuai kelasmu ! Just click !

10 IPS 1

10 IPS 2

10 IPS 3

10 IPS 4

Jika sudah selesai, soal akan dibuka pukul 07.00 WIB dan diselesaikan maksimal pukul 08.30 WIB. Kerjakan dikertas, ditulis soalnya, discan, dan kirim japri sebelum pukul 08.31 WIB. Semangat !


Soal PH 2

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan konsep !

2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan hipotesis !

3. Buatlah Bagan Kerangka Berfikir berdasarkan narasi dibawah ini:

Media pembelajaran blog merupakan salah satu cara untuk melihat hasil belajar peserta didik. Selain teori yang ada dibuku, blog menyediakan materi Sosiologi kelas 10 terlebih disambungkan dengan youtube yang berisikan video pembelajaran. Hal demikain dapat memudahkan guru maupun peserta didik dalam proses pembelajaran sekaligus melatih peserta didik mengenal teknologi baru dan pengetahuan yang didapat untuk meningkatkan hasil belajar. Berdasarkan hal tersebut mendorong semua pihak khususnya peneliti untuk mengetahui penggunaan media pembelajaran blog untuk meningkatkan hasil belajar.

4. Berikan 1 contoh penelitian dengan pendekatan longitudinal !

5. Berikan 1 contoh applied research !

6. Berikan 1 contoh data kualitatif !

7. Jelaskan penelitian laboratorium dibidang IPS !

8. Jelaskan apa yang dimaksud dengan sample !

9. Jelaskan snowball sampling dan berikan contohnya !

10. Jelaskan aksidental sampling dan berikan contohnya !


Wassalam

Bravo 32 !

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama